BOLMONGNEWS.COM, Bolsel–Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Iskandar Kamaru didampingi Ketua Tim Penggerak PKK, Selpian Kamaru-Manoppo, anggota DPRD Kabupaten Bolsel, KPU, unsur Forkopimda, pejabat dan ASN se-Pemkab Bolsel, siswa-siswi serta masyarakat umum
kamis(16/1/2020), menghadiri acara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kecamatan Posigadan ke-17.
Dalam sambutannya, Bupati mengucapkan, selamat kepada Kecamatan Posigadan yang sudah 17 tahun menjadi kecamatan di daerah Kabupaten Bolsel.
“Dirgahayu kecamatan posigadan yang ke-17. Semoga apa yang kita lanjutkan untuk menjadi program pemerintah di kecamatan posigadan pada khususnya kabupaten Bolaang Mongondow pada umumnya, senantiasa dalam bimbingan dan ridho oleh Allah SWT. Dalam mewujudkan masyarakat yang religius berbudaya bermartabat maju dan sejahtera,” ucap Bupati.
Bupati juga mengajak, seluruh elemen masyarakat untuk menjadikan peringatan HUT tersebut, sebagai momentum evaluasi terhadap hasil capaian yang diperoleh dalam pembangunan.
“Berbagai capaian positif telah diraih. Tentunya ini tidak lepas dari upaya masyarakat Kecamatan Posigadan yang terus berbenah dalam meningkatkan kesejahteraan diberbagai aspek. Apresiasi yang tinggi serta ucapan terima kasih kepada semua pihak yang turut andil dalam memajukan dan menjadikan Kecamatan Posigadan meraih sejumlah prestasi ini,” kata Bupati.
Meski demikian, Bupati menegaskan, berbagai prestasi yang telah diraih oleh Kecamatan Posigadan, harus dijadikan sebagai motivasi seluruh warga dalam rangka memberikan kontribusi nyata dari seluruh aspek pembangunan.
Sehingga kedepan Kecamatan Posigadan menjadi lebih baik lagi, tegas Bupati. (Wawan Dentaw)
Komentar